Tahu Jamur

Gayanya beli Tahu banyak, Jamur Tiram,,eee ternyata nggak kepake..huuhu

Daripada bau pesing, mubadzir, diolah jadi Tahu jamur aja...

Enak, dah berbumbu daaaan tinggal taruh freezer lalu goreng sewaktu-waktu.

Anak-anak aman ya, dan insyaAlloh bergizi karena mengandung kedelai dari Tahu dan gizi dari Jamur.

Selain dibuat gini, Tahu bisa juga lho dibuat:
Bahan:
10 buah Tahu putih, hancurkan
2 buitr Telur ayam kampung
Beberapa Jamur tiram
Daun pisang untuk membungkus
Lidi untuk menyemat
Haluskan:
5 buah Bawang putih
1/2-1 sdt Garam
1/2 sdt Merica
Cara buat:
  1. Jamur tiram suwir-suwir, rendam air panas sebentar, tiris dan peras. Kemudian Cincang kasar.
  2. Campur Tahu yang sudah dihancurkan, jamur, bumbu halus dan telur.
  3. Siapkan kukusan.
  4. Siapkan juga daun pisang, masukkan adonan kedalam daun pisang, gulung seperti bentuk lontong sambil ditekan pelan supaya padat. Semat dengan lidi.
  5. Kukus kurang lebih 30-45 menit. Jika sudah matang, matikan api dan dinginkan.
  6. Setelah dingin bisa langsung digoreng atau taruh di freezer.
  7. Bisa untuk cemilan bisa juga untuk lauk.

Komentar